Assalamualaikum Wr. Wb.,
Selamat Datang di Website Madrasah Aliyah Negeri Sidoarjo.
Website ini merupakan wahana informasi, komunikasi, kreasi, dan prestasi yang berhubungan dengan madrasah kami.
Di samping itu, kami sampaikan pula wacana yang berhubungan dengan Islam dan pembelajaran.
Semoga bermanfaat bagi kita semua.
Wassalamualaikum Wr.Wb.
Admin
25 Januari 2016
Pembinaan ASN dan Peresmian Masjid Al Hikmah MAN Sidoarjo
Pada tanggal 14 Januari 2016 di halaman Madrasah Aliyah Negeri Sidoarjo diadakan Pembinaan ASN (Aparatur Sipil Negara) sekaligus Peresmian Masjid Al Hikmah. Pembinaan ASN oleh Kakanwil Kemenag Propinsi Jawa Timur dengan tema "bersih Melayani". Diharapkan ASN memiliki Integritas yang tinggi sesuai dengan Agenda Revolusi Mental yang sedang digalakkan Pemerintah. ASN memiliki tiga peran yakni sebagai pelayan publik, pelaksana publik dan perekat pemersatu bangsa. Kegiatan Pembinaan ini ditutup dengan acara Peresmian Masjid Al Hikmah. Diharapkan dengan adanya Masjid Al Hikmah yang memiliki kapasitas 1000 lebih maka seluruh civitas akademik MAN Sidoarjo bisa melaksanakan sholat berjamaah.